Pada kesempatan kali ini ana akan membahas tentang “Ide”
jujur saja ana belum mendaptakn ide, makannya ana mengambil tema “Tidak Ada
Ide” ini adalah tema yang tidak sengaja yang disengajakan, masalah ide ini
adalah hal lumrah yang dirasakan oleh para penulis atau bahkan pembisnis sekalipun untuk memulai usahanya atau bisnis, ide "Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), ide/gagasan adalah rancangan yang tersusun di pikiran. Artinya sama dengan cita-cita. Gagasan dalam kajian Filsafat Yunani maupun Filsafat Islam menyangkut suatu gambaran imajinal utuh yang melintas cepat". Ide atau bisa dibilang sebuah inspirasi bisa saja kita
menemukannya dimana saja, tanpa kita sadari ide banyak sekali berkliaran disetiap aktivitas yang kita lakukan, dia (IDE) dapat muncul baik itu dari diri sendiri, keluarga, teman, dosen,
lingkungan, bahkan mantan sekalipun hehee… namun hanya saja kita tidak bisa
mengeksplore ide yang berada di sekitar kita.
Okey ana akan mengupas habis lebih dalam tentang ide ini, dan
bagaimana anda bisa mendapatkan ide tersebut.
1.
Diri Sendiri
Ide itu muncul ketika anda menikmati setiap
kegiatan yang anda lakukan, baik ketika anda meminum kopi, teh, ataupun susu
terkadang sesuatu yang tak terpikirkan akan datang secara tiba-tiba, pada saat
itu anda jangan menyia-nyiakan kesempatan itu langsung saja hajar tuangkan ide
yang datang tersebut ke dalam tulisanmu.
2.
Keluarga
Keluarga merupakan lingkungan pertama yang
dimana setiap hari anda berinteraksi dengannya. Baik itu Ayah, Ibu, Kakak,
ataupun Adikmu, mereka adalah hal yang utama dalam hidupmu maka carilah sesuatu
yang unik dari mereka yang mungkin tak bisa engkau dapatkan dari luar dan
jadikanlah sesuatu unik itu menjadi sebuah ide yang bahkan tak terpikirkan oleh
orang lain karena hanya dirasakan atau didapatkan dari keluargamu.
3.
Teman
Sesuai kodratnya manusia adalah makhluk
sosial yang tidak bisa hidup sendiri, oleh Karena itu harus memiliki teman yang
mampu membuat anda berubah dari yang tidak baik menjadi lebih baik, yang mampu
mengingatkan anda ketika anda salah, khususnya teman yang Soleh/Sholehah bagi
teman-teman yang beragama muslim, Karena teman yang sholeh/sholehah dapat
menjadi syafa’at mu kelak di hari kiamat. Dengan memiliki teman yang
sholeh/sholehah ketika anda meminta pendapatnya teman anda akan memberikannya.
Dengan demikian ide tersebut mudah anda dapatkan dari teman anda.
4.
Dosen
Ketika anda sekolah atau kuliah
perhatikanlah setiap ucapan guru/dosen Karena disetiap ucapanya selalu terselip
ide brilian contohnya artikel ini merupakan buah inspirasi dari dosen saya yang tak sadar mengatakan Tidak
Ada Ide.
5.
Lingkungan
Tidak dipungkiri lingkungan mempengaruhi
setiap watak atau tingkah laku dari kita, terkadang lingkungan mensupport
passion yang kita miliki atau bahkan juga yang lebih kejamnya lagi ketika
lingkungan anda jangankan mensupport passion kita malah menjatuhkan mental
kita, nah itu adalah salah satu tantangan yang harus kita lewati dan kita
menunjukan atau membuktikan bahwa kita memiliki passion yang tidak dimiliki
oleh orang lain. Dari setiap aktivitas yang terjadi dilingkungan kita, itu
semua ide yang belum kita explore.
Jadi dengan diuraikannya sumber-sumber ide, ana harap
kalian para pengunjung mendapatkan ide atau inspirasi dan juga menjadi motivasi
untuk diri kita memulai, merubah diri menjadi lebih bernilai.